Di Usia ke 34 Tahun, SMPN 1 Kalikotes Makin Berprestasi Di Bidang Kepedulian Terhadap Lingkungan

 PENDIDIKAN

LINTASSOLORAYANEWS.COM / KLATEN – Seluruh civitas Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Kalikotes hari Sabtu (4/5/2024) merayakan ulang tahun sekolah mereka pada usia yang ke 34 tahun. Untuk menyambut perayaan ulang tahun sekolah, juga sudah dilaksanakan berbagai lomba antar kelas.Dan puncaknya dilaksanakan upacara peringatan Ulang Tahun ke 34 SMPN 1 Kalikotes pada hari ini.

Kepala SMP N 1 Kalikotes, Anik Aryastuti, S.Pd. M.Pd dalam sambutan pada saat upacara menyampaikan, pada peringatan ulang tahun saat ini mengusung tema “Let’s Do Environmentaly Friendly School” atau sekolah yang ramah terhadap lingkungan. Dan sebagai sekolah Adi Wiyata tingkat propinsi yang akan segera meningkat ke Adi Wiyata tingkat nasional, diharapkan segenap civitas sekolah harus memiliki kepedulian terhadap lingkungan.

” Prestasi tidak hanya dibidang akademik, tetapi di luar akademik juga merupakan prestasi, seperti prestasi menjaga kebersihan lingkungan..” ungkap Anik Aryastuti.

Selanjutnya Anik Aryastuti juga berharap SMPN 1 Kalikotes yang saat ini memasuki usia ke 34 tahun akan semakin maju dan berprestasi. Menjadi sekolah favorit seperti sekolah sekolah di kota.

Hal paling utama bagi sekolah menurut Anik Aryastuti adalah melahirkan lulusan yang berkarakter, bertanggung jawab, mandiri dan peduli terhadap lingkungan.

” Sekolah harus menghasilkan lulusan yang berkarakter, bertanggung jawab, unggul dalam prestasi dan budi pekerti serta peduli terhadap lingkungan .” pungkas Anik Aryastuti. (Jon’s)

Author: 

Related Posts

Leave a Reply